Move On

Selasa, 07 Agustus 2012


Aku benci perubahan.

Aku tidak suka dengan sebuah perubahan, dari segi manapun. Perubahan membuat kita melupakan akan kenangan-kenangan masa lalu. Perubahan membuat semuanya menjadi samar. Perubahan mengharuskan kita untuk tetap bergerak maju, menerima hal-hal baru yang kita sukai maupun tidak.

Saat kita sudah merasa sangat nyaman, tiba-tiba perubahan menghancurkan segalanya. Mengharuskan kita untuk berpindah. Mengharuskan kita untuk mengawali semuanya dengan baru. Mengharuskan kita untuk menikmati sesuati yang baru walau kita tidak menyukainya.

Ada kalanya disaat kita mengingat setiap detil hal-hal indah di masa lalu, sebelum perubahan menghancurkannya. Kita ingin kembali, mengulang masa-masa indah itu kembali. Sangat ingin. Tetapi, kita bisa apa? Apa mungkin kita memutar waktu, mengulangi segalanya? Tidak, tidak mungkin. Ironis, bukan? Tetapi, itulah hidup. Hidup tidak bertanya kepada kita apakan kita siap dengan perubahan atau tidak. Apa yang memang seharusnya terjadi, hanya terjadi begitu saja. Tidak ada yang perlu berdebat. Semuanya terjadi secara natural.

So, just keep moving.

2 komentar:

  1. flyyuly mengatakan...:

    tapi bukan berarti kita akan selalu berjalan dengan statis gitu aja kan kak??

    Salam kenal kakak imutt... :-*

  1. Unknown mengatakan...:

    Bener banget dek.. bagaimanapun, hidup tidak bertanya kepada kita apakan kita siap dengan perubahan atau tidak. :)

Posting Komentar

Hujani Komentar Please